Mau tanya, yang dimaksud puasa syawal itu apa ? dan pelaksanaannya bagaimana ? Terimakasih...
( Dari : Ir-One IU )
Jawaban :
Puasa syawwal adalah puasa yang dikerjakan sesudah hari raya idul fitri. Puasa pada hari ini hukumnya sunat berdasarkan hadits Abu Ayyub Al-Anshori radhiyallahu ‘anhu, ia berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda:
“Barangsiapa yang berpuasa Ramadlan kemudian diiringinya dengan puasa enam hari di bulan Syawwal, maka seolah-olah ia berpuasa sepanjang masa.” (Shahih Muslim, no.1164)
Sedangkan tata cara pelaksanaannya yang paling afdhol adalah setelah hari raya, lalu mengerjakan puasa (mulai tanggal 2 syawwal) selama 6 hari secara terus menerus. Meski begitu, puasa syawal boleh dikerjakan tidak langsung setelah hari raya selama masih dikerjakan dibulan syawal, begitu juga diperbolehkan mengerjakannya terpisah-pisah, tidak terus menerus. Wallahu a’lam.
( Dijawab oleh : Kudung Khantil Harsandi Muhammad, Aziz Fariqfazarizaz, dan Siroj Munir )
Referensi :
1. Al-Muhadzdzab, Juz : 1 Hal : 344
2. Syarah Shohih Muslim, Juz : 8 Hal : 56
Ibarot :
Al-Muhadzdzab, Juz : 1 Hal : 344
Syarah Shohih Muslim, Juz : 8 Hal : 56