Soal: Assalamualaikum, saya menjumpai dua model pak kiyai;

1. Saat ta'lim (mengajar) dikala adzan berkumandang maka berhenti sejenak untuk menjawab adzan

2. Ta'lim tetap lanjut kala adzan berkumandang dengan alasan kalau litta'lim tidak apa-apa

Yang saya tanyakan adakah keterangan dalam kitab-kitab salaf untuk nomer 2 Sekalian alasan yang nomer 1 juga boleh ustad. Terimakasih.

(Pertanyaan dari : Pencari Tahu)

Jawab: Wa'alaikum salam warahmatullah wabarakatuh,

Ketika terdengar suara adzan dikumandangkan saat proses belajar mengajar sedang berlangsung, sebaiknya proses belajar mengajar berhenti sejenak guna menjawab adzan, sebab menjawab adzan hukumnya sunah bagi orang yang mendengarkan adzan berkumandang untuk menjawab adzan tersebut, baik bagi orang yang sedang dalam keadaan berwudhu atau tidak, kecuali bagi orang yang sedang melakukan hubungan intim dan sedang qodhil hajat (buang air besar/kecil).

Sedangkan menanggapi sebagian orang yang tetap melanjutkan mengajar saat terdengar suara adzan dikumandangkan, berikut ini kami kutipkan penjelasan Imam sya’roni dalam kitab al-Uhud al-Muhammadiyyah, beliau berkata;

"Kita telah terikat perjanjian umum dari Rasulullah shallallahu 'alaihi wasallam untuk menjawab orang yang sedang adzan sebagaimana telah dijelaskan dalan As-Sunnah, dan untuk tidak membicarakan sesuatu yang tak ada gunanya atau membicarakan hal lain, untuk menunjukkan sikap sopan santun kita pada Nabi Muhammad yang telah menetapkan syari'at.

Sebab segala sesuatu itu ada waktunya; menjawab adzan ada waktunya, untuk ilmu ada waktunya, tasbih ada waktunya, membaca al-qur'an juga ada waktunya sendiri. Sebagaimana pada waktu membaca fatihah kita tidak boleh menggantinya dengan istighfar, tempatnya rukuk dan sujud tidak boleh ditempati membaca, begitu juga tempatnya tasyahud tidak boleh ditempati untuk hal lain, dan begitu seterusnya. Pahamilah hal ini!

Perjanjian ini (kesunahan menjawab adzan) telah banyak ditinggalkan oleh para penuntut ilmu agama, apalagi selain mereka!, mereka tidak lagi mau menjawab adzan, bahkan terkadang meninggalkan sholat jama'ah sampai sholat jama'ah selesai dikerjakan. Sedangkan mereka sedang asyik muthola'ah (mempelajari) ilmu nahwu, ushul atau fiqih, dan mereka berkata: "Ilmu lebih dikedepankan daripada hal lain secara mutlak", ucapan itu tentu saja tidak benar, sebab terdapat perincian dalam masalah tersebut, karena tak semua ilmu lebih dikedepankan daripada sholat jama'ah, sebagaimana telah diketahui oleh orang yang pernah "mencium bau" tingkatan-tingkatan perintah-perintah syari'at.

Karena itulah, tuanku, Syaikh Ali Al-Khowwash rahimahullah keika mendengar adzan berkumandang berkata: "Hayya 'alas sholah" (Mari mengerjakan sholat), badan beliau gemetar dan hampir meleleh karena merasakan haibatullah (kewibawaan), beliau menjawab adzan dengan hudhur dan khusyu' yang sempurna, semoga Allah meridhoi beliau. Ketahuilah hal itu, semoga Allah memberikanmu petunjuk."

Dari kutipan penjelasan Imam Sya'roni diatas kiranya kita telah dapat mengambil kesimpulan bahwasanya melanjutkan mengajar saat mendengar adzan berrkumandang dengan alasan bahwa tidak menjawab adzan karena sedang mengajar itu tidak dibenarkan, karena ilmu tak selalu lebih didahulukan dari ibadah-ibadah lainnya, dan lagi semua amal kebaikan itu ada waktunya sendiri-sendiri. Wallahu a'lam. 

(Dijawab oleh: Ulinuha Asnawi , Kudung Khantil Harsandi Muhammad,Ubaid Bin Aziz Hasanan dan Siroj Munir)

Referensi:

1. Nihayatuz Zain, juz 1 hal 97

و) سنّ (لسامعهما) أَي الْمُؤَذّن والمقيم (أَن يَقُول وَلَو غير متوضىء) أَو جنبا أَو حَائِضًا أَو نفسَاء خلافًا للسبكي حَيْثُ قَالَ يسن للمحدث لَا للْجنب وَالْحَائِض وَخِلَافًا لِابْنِهِ وَهُوَ التَّاج السُّبْكِيّ حَيْثُ قَالَ تجيب الْحَائِض لطول أمدها بِخِلَاف الْجنب (مثل قَوْلهمَا) والمجامع وقاضي الْحَاجة يجيبان بعد فرَاغ شغلهما كغيرهما مَا لم يطلّ الْفَصْل عرفا وَإِلَّا لم تسْتَحب لَهما الْإِجَابَة

2. I'anatut Tholibin, juz 1 hal.279

(( فائدة )) ﻗﺎﻝ اﻟﻘﻄﺐ اﻟﺸﻌﺮاﻧﻲ ﻓﻲ اﻟﻌﻬﻮﺩ اﻟﻤﺤﻤﺪﻳﺔ: ﺃﺧﺬ ﻋﻠﻴﻨﺎ اﻟﻌﻬﺪ اﻟﻌﺎﻡ ﻣﻦ ﺭﺳﻮﻝ اﻟﻠﻪ - ﺻﻠﻰ اﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ - ﺃﻥ ﻧﺠﻴﺐ اﻟﻤﺆﺫﻥ ﺑﻤﺎ ﻭﺭﺩ ﻓﻲ اﻟﺴﻨﺔ، ﻭﻻ ﻧﺘﻼﻫﻰ ﻋﻨﻪ ﻗﻂ ﺑﻜﻼﻡ ﻟﻐﻮ ﻭﻻ ﻏﻴﺮﻩ ﺃﺩﺑﺎ ﻣﻊ اﻟﺸﺎﺭﻉ - ﺻﻠﻰ اﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ -. ﻓﺈﻥ ﻟﻜﻞ ﺳﻨﺔ ﻭﻗﺘﺎ ﻳﺨﺼﻬﺎ، ﻓﻺﺟﺎﺑﺔ اﻟﻤﺆﺫﻥ ﻭﻗﺖ، ﻭﻟﻠﻌﻠﻢ ﻭﻗﺖ، ﻭﻟﻠﺘﺴﺒﻴﺢ ﻭﻗﺖ، ﻭﻟﺘﻼﻭﺓ اﻟﻘﺮﺁﻥ ﻭﻗﺖ. ﻛﻤﺎ ﺃﻧﻪ ﻟﻴﺲ ﻟﻠﻌﺒﺪ ﺃﻥ ﻳﺠﻌﻞ ﻣﻮﺿﻊ اﻟﻔﺎﺗﺤﺔ اﺳﺘﻐﻔﺎﺭا، ﻭﻻ ﻣﻮﺿﻊ اﻟﺮﻛﻮﻉ ﻭاﻟﺴﺠﻮﺩ ﻗﺮاءﺓ، ﻭﻻ ﻣﻮﺿﻊ اﻟﺘﺸﻬﺪ ﻏﻴﺮﻩ. ﻭﻫﻜﺬا ﻓﺎﻓﻬﻢ. ﻭﻫﺬا اﻟﻌﻬﺪ ﻳﺒﺨﻞ ﺑﻪ ﻛﺜﻴﺮ ﻣﻦ ﻃﻠﺒﺔ اﻟﻌﻠﻢ ﻓﻀﻼ ﻋﻦ ﻏﻴﺮﻫﻢ، ﻓﻴﺘﺮﻛﻮﻥ ﺇﺟﺎﺑﺔ اﻟﻤﺆﺫﻥ، ﺑﻞ ﺭﺑﻤﺎ ﺗﺮﻛﻮا ﺻﻼﺓ اﻟﺠﻤﺎﻋﺔ ﺣﺘﻰ ﻳﺨﺮﺝ اﻟﻨﺎﺱ ﻣﻨﻬﺎ ﻭﻫﻢ ﻳﻄﺎﻟﻌﻮﻥ ﻓﻲ ﻋﻠﻢ ﻧﺤﻮ ﺃﻭ ﺃﺻﻮﻝ ﺃﻭ ﻓﻘﻪ، ﻭﻳﻘﻮﻟﻮﻥ: اﻟﻌﻠﻢ ﻣﻘﺪﻡ ﻣﻄﻠﻘﺎ، ﻭﻟﻴﺲ ﻛﺬﻟﻚ ﻓﺈﻥ اﻟﻤﺴﺄﻟﺔ ﻓﻴﻬﺎ ﺗﻔﺼﻴﻞ، ﻓﻤﺎ ﻛﻞ ﻋﻠﻢ ﻳﻜﻮﻥ ﻣﻘﺪﻣﺎ ﻓﻲ ﺫﻟﻚ اﻟﻮﻗﺖ ﻋﻠﻰ ﺻﻼﺓ اﻟﺠﻤﺎﻋﺔ ﻛﻤﺎ ﻫﻮ ﻣﻌﺮﻭﻑ ﻋﻨﺪ ﻛﻞ ﻣﻦ ﺷﻢ ﺭاﺋﺤﺔ ﻣﺮاﺗﺐ اﻷﻭاﻣﺮ اﻟﺸﺮﻋﻴﺔ. ﻭﻛﺎﻥ ﺳﻴﺪﻱ ﻋﻠﻲ اﻟﺨﻮاﺹ ﺭﺣﻤﻪ اﻟﻠﻪ ﺗﻌﺎﻟﻰ ﺇﺫا ﺳﻤﻊ اﻟﻤﺆﺫﻥ ﻳﻘﻮﻝ: ﺣﻲ ﻋﻠﻰ اﻟﺼﻼﺓ. ﻳﺮﺗﻌﺪ ﻭﻳﻜﺎﺩ ﻳﺬﻭﺏ ﻣﻦ ﻫﻴﺒﺔ اﻟﻠﻪ ﻋﺰﻭﺟﻞ، ﻭﻳﺠﻴﺐ اﻟﻤﺆﺫﻥ ﺑﺤﻀﻮﺭ ﻗﻠﺐ ﻭﺧﺸﻮﻉ ﺗﺎﻡ، ﺭﺿﻲ اﻟﻠﻪ ﺗﻌﺎﻟﻰ ﻋﻨﻪ. ﻓﺎﻋﻠﻢ ﺫﻟﻚ ﻭاﻟﻠﻪ ﻳﺘﻮﻟﻰ ﻫﺪاﻙ. اﻩ.
 
Top