KAJIAN KITAB AHWALUL QUBUR KARYA AL HAFIDZ IBNU ROJAB (Bag.36)
Lanjutan Bab Keenam (5)
بعض ما جاء في سبب عذاب القبر وفي الصحيحين عن ابن عباس أن النبي صلى الله عليه وسلم مر بقبرين فقال: "إنهما ليعذبان وما يعذبان في كبير أما أحدهما فكان لا يستبرئ من البول وأما الآخر فكان يمشي بالنميمة" ثم أخذ جريدة رطبة فشقها باثنتين ثم غرز على كل قبر منهما واحدة قالوا لم فعلت هذا يا رسول الله قال: "لعله يخفف عنهما ما لم ييبسا"

Sebagian hadits tentang sebab adzab kubur Dalam Shohih Bukhori dan Shohih Muslim dari Ibnu Abbas bahwa Nabi shollallohu alaihi wasallam melewati dua kuburan lalu beliau bersabda :
" sesungguhnya penghuni dua kuburan ini sedang di siksa dan keduanya tidak disiksa karena sesuatu yg besar, adapaun salah satunya tidak bersuci ketika selesai kencing dan satunya lagi ia selalu berjalan mengobarkan fitnah/mengadu domba." Selanjutnya beliau mengambil pelepah kurma yg masih basah lalu di potong menjadi dua dan ditancapkan pada masing2 kuburan .

Para sahabat bertanya : "mengapa anda mengerjakan ini wahai Rasululloh?"
Beliau menjawab : "mudah2an keduanya di ringankan siksaannya selama pelepah kurma itu belum kering."
وقد روي هذا الحديث عن النبي صلى الله عليه وسلم من وجوه متعددة خرجه ابن ماجه، من حديث أبي بكرة وفي حديثه: "وأما الآخر فيعذب في الغيبة" . وخرجه الخلال وغيره من حديث أبي هريرة عن النبي صلى الله عليه وسلم وفي بعض رواياته: "وأما الآخر فكان يهمز الناس بلسانه ويمشي بينهم بالنميمة". وخرجه الطبراني من حديث عائشة وأنس بن مالك وابن عمر.

Hadits ini telah diriwayatkan dari Nabi shollallohu alaihi wasallam dari banyak jalur yg bermacam2, Ibnu Majjah menerbitkannya dari haditsnya Abi bakroh, dan di dalam haditsnya terdapat sabda Nabi :
" adapun yg lainnya di siksa karena ghibah/menggunjing" Al Kholal dan selainnya menerbitkan dari haditsnya Abi hurairoh dari Nabi shollallohu alaihi wasallam, dan di dalam sebagian riwayatnya :
" adapun yg lainnya di siksa karena suka memfitnah manusia dengan lisannya dan berjalan diantara mereka dengan mengadu domba."

At Tabrani menerbitkannya dari haditsnya 'Aisyah , Anas bin Malik dan Ibnu Umar.
وخرجه أبو يعلى الموصلي وغيره من حديث جابر وفي حديثه: "أما أحدهما فكان يغتاب الناس". وخرجه الأثرم من حديث أبي أمامة وفي حديثه قالوا يا نبي الله وحتى متى يعذبان قال: "غيب لا يعلمه إلا الله ولولا تمريج قلوبكم وتزييدكم في الحديث لسمعتم ما أسمع". وروي من وجوه أخر.

Abu Ya'la Al Mushili dan selainnya menerbitkaannya dari haditsnya Jabir, dan di dalam haditsnya terdapat sabda Nabi : " adapun salah satunya dulu biasanya suka menggunjing orang2."

Al Atsrom menerbitkannya dari haditsnya Abi umamah dan di dalam haditsnya terdapat :

para sahabat bertanya : "wahai Rasululloh, hingga kapan keduanya di siksa ?"
beliau menjawab : " itu hal ghaib, tidak ada yg mengetahuinya kecuali Allah, seandainya hati kalian tidak kacau dan tidak saling menambah dalam pembicaraan , pasti kalian mendengar apa yg aku dengar." Abu ya'la juga meriwayatkannya dari jalur2 lainnya.
وخرج النسائي من حديث عائشة قالت: دخلت امرأة من اليهود فقالت إن عذاب القبر من البول قلت كذبت قالت إنه ليقرظ من الجلد والثوب قالت فخرج رسول الله صلى الله عليه وسلم إلى صلاته وقد ارتفعت أصواتنا فقال رسول الله صلى الله عليه وسلم: "ما هذا" فأخبرته بما قالت فقال: "صدقت" .

An Nasa'i menerbitkan dari haditsnya 'Aisyah, belia berkata :
" ada seorang perempuan yahudi masuk kemudian berkata : " sesungguhny adzab kubur sebab air kencing ".
aku menyanggah :"engkau berbohong."

ia berkata : "sesungguhnya air kencing itu harus di bersihkan dari kulit dan pakaian."

Aisyah berkata : kemdian Rasululloh shollallohu alaihi wasallam keluar dari sholatnya dan suara kami terdengar keras, lalu beliau bertanya : " ada apa ini ?"
Aku beritahukan apa yg di katakan oleh perempuan yahudi tadi dan
beliau bersabda : " perempuan itu berkata benar."
Wallohu a'lam. [Ust.Nur Hamzah]
Bersambung ...........
--------------------------------
Baca kajian sebelumnya di sini:
www.fb.com/islamuna.info/photos/rpd.100008973944400/2197329227164792
 
Top